Pages

Jan 23, 2011

Penodaan Islam dalam Kitab Tadzkirah Ahmadiyah

Aliran Ahmadiyah Qodiyan itu berkeyakinan bahwa Mirza Ghulam Ahmad dari India adalah nabi dan rasul, kemudian bagi yang tidak mempercayainya adalah kafir murtad.

Ahmadiyah Qodiyan memang mempunyai nabi dan rasul sendiri, yaitu Mirza Ghulam Ahmad dari India. Ahmadiyah Qodiyan mempunyai kitab suci sendiri, yaitu kitab suci Tadzkirah. Mereka menganggap kitab suci Tadzkirah adalah kumpulan wahyu yang diturunkan Tuhan kepada Mirza Ghulam Ahmad yang kesuciannya sama dengan kitab suci Alquran, karena sama-sama wahyu dari tuhan, tebalnya lebih tebal dari Alquran.

Kalangan Ahmadiyah mempunyai tempat suci tersendiri untuk melakukan ibadah haji, yaitu Rabwah dan Qodiyan di India. Mereka mengatakan, "Alangkah celakanya orang yang telah melarang dirinya bersenang-senang dalam haji akbar ke Qodiyan. Haji ke Mekah tanpa haji ke Qodiyan adalah haji yang kering lagi kasar." Selama hidupnya, "nabi" Mirza tidak pernah pergi haji ke Mekah.

Jan 21, 2011

La Tahzan | Jangan Bersedih

Jangan Bersedih
Saat ini anda bersedih karena memikirkan hidup anda yang anda anggap tidak beruntung? Anda susah tidur karena banyak masalah yang di hadapi? Jika anda merasakan semua hal itu ada baiknya anda membaca buku ini. Buku karangan Dr. Aid Al-Qarni ini sangat enak dibaca dan memberikan setetes kesejukan bagi anda. Apapun keyakinan anda, Insya ALLAH anda akan terhibur dan tidak sedih dengan membaca buku ini.

Sebagai salah satu buku kategori pencerahan hati (an-nafsu al-muthma’innah), La Tahzan menawarkan terapi yang lebih dekat dengan al-Qur’an dan Sunnah, ketimbang renungan-renungan reflektif semata. La Tahzan menjadi buku terlaris di Timur Tengah karena sejak cetakan pertamanya (th. 2001), buku ini telah terjual lebih dan 1 juta eksemplar.Buku ini telah melambungkan nama penulisnya, DR. ‘Aidh al-Qarni, seorang doktor dalam bidang hadis yang Hafizh Qur’an, ribuan hadis, dan juga ribuan bait syair Arab kuno hingga modern. Dalam usianya yang masih sangat muda, ia telah menjadi penulis paling produktif di Saudi Arabia saat ini.

Jan 19, 2011

Di Jemput Malaikat

Entah berawal dari mana, suara itu kembali terdengar. Gumaman khusyuk, yang melebur jiwa dan perasaan, mampu membawa kepada kepasrahan. Suara itu seperti zikir ribuan malaikat. Suara yang sangat dirindukan oleh Mur. Dia yakin, penantiannya akan segera berakhir dan para malaikat akan segera menjemputnya.

Mur berlari menuju tanah lapang. Menembus kegelapan. Membiarkan aroma sangit arang dan puing-puing memacu napasnya. Dari jauh, suara-suara itu makin menderu. Mur terus mencarinya.

Jan 18, 2011

Ketika Cinta Harus Bersabar

Ya Rabbi, entah siapa yang tadi aku lihat. Malaikatkah? atau mungkin seorang alim yang menjelma seperti Malaikat?

Entahlah. Tapi yang pasti, hatiku langsung berdetak kencang tatkala kedua mataku menatap tak sengaja wajah putih bersih nan berwibawa itu yang sempat melintasi penglihatanku. Sampai sekarang, sosok ‘malaikat’ itu masih melekat dalam benakku.

Sore tadi, Mama mengajakku kerumah salah seorang sahabatnya yang tengah sakit. Awalnya aku menolak karena memang editan tulisanku belum selesai aku revisi kembali. Besok lusa harus segera aku serahkan ke pihak penerbit untuk dipelajari dan untuk selanjutnya di terbitkan menjadi sebuah buku novel yang siap untuk dibaca.

Jan 17, 2011

Kumpulan Cerpen Karya Helvy Tiana Rosa

Helvy Tiana Rosa (lahir di Medan, Sumatera Utara, 2 April 1970; umur 40 tahun) adalah sastrawan, motivator menulis, editor dan dosen. Helvy memperoleh gelar sarjana sastra dari Fakultas Sastra UI, gelar magister dari Jurusan Ilmu Susastra, Fakultas Ilmu Budaya, Universitas Indonesia, dan kini tengah menempuh program doktoral di bidang Pendidikan Bahasa, Universitas Negeri Jakarta.

Helvy adalah salah satu dari 10 Perempuan Penulis Paling Terkenal menurut survey Metro TV 2009 dan merupakan satu dari 15 Tokoh Muslim Indonesia yang terpilih sebagai 500 Muslim Paling Berpengaruh di dunia, hasil penelitian The Royal Islamic Strategic Studies Centre, Jordan, bekerjasama dengan Georgetown University, 2009.

Jan 16, 2011

Kapas Kapas Di Langit

Sinopsis
"Garsini meninggalkan Tanah Air dengan satu tujuan, membuktikan kepada dunia bahwa gadis muslimah, berjilbab, akhwat seperti dirinya pun mampu “berbicara didunia Internasional”.

Di Universitas Tokyo, Dia dikenal sebagai mahasiswi enerjik, jenius, taat beribadah, dengan busana unik dan kepribadian tangguh. Tapi diantara keberhasilan demi keberhasilannya, ternyata ada gulana di hati cewek Muslimah ini.

Jan 11, 2011

eBook Jin dan Syaitan

Syaitan
Definisi Jin dan Syaithan

Jin menurut bahasa berasal dari lafatz ijtinan yang berarti istitar (sembunyi) dari lafazh jannatul lail ajanahuu yaitu jika malam menutupinya. Mereka sembunyi dan tidak terlihat oleh mata manusia maka disebut jin, mereka bisa melihat manusia tetapi mereka tidak bisa dilihat oleh manusia sebagaimana firman Allah I :

Sesungguhnya ia dan pengikut-pengikutnya melihat kamu dari suatu tempat yang kamu tidak bisa melihat mereka."(Al A'raaf 27)

Jin menurut istilah adalah sebagaimana yang dijelaskan dalam dalil-dalil dari Al Qur'an dan hadits yang menunjukan bahwa jin diciptakan dari api. Allah berfirman:

Jan 9, 2011

Terapi Rasulullah Dalam Penyembuhan Penyakit Al-Isyq (Cinta)

Virus hati yang bernama cinta ternyata telah banyak memakan korban. Mungkin anda pernah mendengar seorang remaja yang nekat bunuh diri disebabkan putus cinta, atau tertolak cintanya. Atau anda pernah mendengar kisah Qeis yang tergila-gila kepada Laila.

Kisah cinta yang bermula sejak mereka bersama mengembala domba ketika kecil hingga dewasa. Akhirnya sungguh tragis, Qeis benar-benar menjadi gila ketika laila dipersunting oleh pria lain. Apakah anda pernah mengalami problema seperti ini atau sedang mengalaminya ? mau tau terapinya ? mari sama-sama kita simak terapi mujarab yang disampaikan ibn Qoyyim dalam karya besarnya ”Zadul Ma’ad”.

Jan 8, 2011

Dosa - Dosa yang Dianggap Biasa

Riba, berjabat tangan pria-wanita, ramalan bintang, wanita memakai parfum saat keluar rumah, dan berbagai bentuk maksiat lain kini oleh mayoritas masyarakat muslim sudah dipandang sebagai hal biasa. Bahkan bila tidak larut dalam trend maksiat tersebut, seseorang akan dicap kuno dan kolot. Karena itu bersama derasnya arus globalisasi banyak nilai-nilai tradisi Islam dijungkir-balikkan. Dan tak sedikit generasi muda yang terbawa pola hidup permisivisme (serba boleh).

Sebelum terlambat sama sekali, umat Islam wajib memahami nilai-nilai ajaran agamanya, lalu merealisasikannya dalam kehidupan sehari-hari. Di sinilah makna penting kehadiran buku yang ditulis ulama terkenal, Syaikh Muhammad Shalih al-Munajjid yang ada di tangan pembaca. Secara gamblang buku ini mengungkap berbagai maksiat yang dipandang biasa ditengah-tengah kehidupan muslim kontemporer. Setiap poin pembahasan, selalu dikuatkan dengan dalil-dalil otentik dari al-Qur’an dan al-Hadits. Buku ini amat diperlukan bagi siapa saja yang peduli untuk menegakkan tradisi dan budaya Islam di tengah kehidupan masyarakat modern.

Jan 7, 2011

eBook Bidadari untuk Ikhwan

Sebuah novel yang menceritakan perjalanan hidup seorang ikhwan bernama Khalid. Seorang mahasiswa Fakultas Hukum tingkat akhir yang sedang mengerjakan skripsi. Dengan kesibukannya ia tetap aktif dengan kegiatan dakwahnya yang penuh damai, santun, lembut tapi juga berani. Ia berdakwah kepada para preman sampai Bosnya juga ikut ngaji. Bahkan mereka menjadi saudara. Pengalaman dengan dosen pembimbing yang dianggap killer oleh teman-temannya, tapi ia tetap berjuang sampai akhirnya ia dipercaya dan berhasil. Perjuangan dan keteguhannya.

Diselingi dengan bahasa kocak para teman-temannya dengan bahasa khas anak-anak tarbiyah (aktivis dakwah kampus). Walaupun masih ada beberapa bahasa yang bertutur panjang, sedikit menjenuhkan tapi disisi itu ada yang diimbangi dengan humor-humor kecil yang membuat novel ini kembali hidup. Novel ini penuh dengan nilai/nasehat mulia tentang indahnya Islam, Islam sebagai rahmatan lil’alamin. Kita bisa merasakan indahnya persaudaraan sesama muslim, ukhuwah islamiyah. Ada sebuah perenungan dan pemaknaan hidup. Dan yang tak kalah menarik dan romantis yaitu kisah ia menemukan bidadari dan cintanya.

Jan 6, 2011

Sepercik Cahaya Keindahan Islam

Dalam buku "Sepercik Cahaya Keindahan Islam" kita diajak untuk mengenali berbagai sisi keindahan dan keadilan syariat Al Qur’an dalam segala aspeknya. Bukan hanya dalam urusan peribadatan kepada Allah Ta’ala semata, akan tetapi mencakup segala aspek kehidupan umat manusia.

Berikut topik-topik yang dibahas dalam buku tersebut:

1. Aqidah
2. Metode Beramal
3. Keadilan
4. Pendidikan
5. Kemasyarakatan
6. Hubungan Pria dan Wanita
7. Hubungan Suami Istri
8. Gaya Hidup
9. Perniagaan
10. Sosial
11. Hubungan Dengan makhluk

Jan 5, 2011

Ahmadiyah Telanjang Bulat di Panggung Sejarah

Mirza Ghulam Ahmad
Jelaslah kiranya, bahwa untuk mengetahui "Apa dan Siapa Ah­madiyah" sampai kepada lubuk dasarnya, pada hakikat dirinya latar belakang munculnya, kekuatan berpijaknya serta bayangan tempat berteduhnya, akan memerlukan ketekunan menggarap dan ketelitian menelaah kitab-kitab Ahmadiyah baik yang Qadiani maupun yang Lahore. Alhasil kita harus masuk liwat belakang dari pintu dapur Ahmadiyah, dimana masakan Mirza Ghulam Ahmad ini, digarap.

Nama "ahmadiyah" bukan pertama kalinya ada setelah Mirza Ghulam Ahmad membentuk atau mengadakannya. Jauh-jauh sebelum Mirza Ghulam dikenal, nama Ahmadiyah itu telah ada. Ketika Mirza Ghulam masih bocah jadi masih belum ada apa-apa padanya, Sir syed Ahmad Khan, (1817-1898) pendiri Aligarh yang mashur itu, pada tahun 1842 membukukan hasil-hasil kuliyah-kuliyahnya dengan judul: "Al-Khutbatu-Al-Ahmadiyah" Ketika itu Mirza masih berumur kurang lebih tujuh tahun.


Jan 4, 2011

Free Download Buku Saku Ruqiah

Ruqyah
Guna-guna, santet, teluh dan semacamnya kini menjadi komoditas harian mayoritas penduduk Indonesia. Meski memeluk agama Islam, yang nota bene sangat bertentangan dengan praktek-praktek syirik semacam itu, kondisi sosio-historis yang masih terinduksi pesona animisme masa lampau, membuat mereka tetap mengakrabi hal-hal demikian.

Ruqyah berarti bacaan-bacaan untuk pengobatan yang sesuai dengan syari'at, yaitu berdasarkan riwayat shahih, atau sesuai dengan ketentuan-ketentuan yang telah disepakati oleh para ulama.

Mudah-mudahan kehadiran buku ini dapat bermanfaat dan berdaya guna, amien ya Rabbal Alamien....


Jan 2, 2011

INJIL DIDACHE

Injil Didache
Injil Prespektif Baru Yang Terungkap di Yerusalem,
Memuat 20 Butir Kabar Gembira Tentang Nabi Muhammad.

Pengantar Penerbit
NABI Muhammad Shallallahu Alaihi wa Sallam diutus oleh Allah Subhanahu wa Ta’ala sebagai penyempurna akhlak (etika), rahmat bagi alam semesta serta penutup para Nabi dan Rasul.

Hal ini tentu mempunyai indikasi yang kuat; baik tentang kabar gembira mengenai kedatangannya yang telah disampaikan oleh Nabi-nabi terdahulu, maupun bukti-bukti kebenarannya. Bumi berputar, waktu bergulir dan zaman telah berubah, namun bukti-bukti yang sangat menakjubkan tentang kebenaran Nabi Muhammad Shallallahu Alaihi wa Sallam tidak pernah surut, bahkan semakin kuat.

Misteri Naska Laut Mati

The Dead Sea Scroll
Pada pertengahan abad 20, sekitar setengah abad yang lalu, terdapat dua penemuan arkeologi yang menggemparkan bagi dunia Kristen. Pertama, penemuan teks Injil Thomas di Nag Hamadi-Mesir pada tahun 1945. Dua tahun setelahnya, 1947, terjadi penemuan kedua berupa gulungan manuskrip di Qumran dekat Laut Mati, yang kemudian dikenal dengan Gulungan Laut Mati (The Dead Sea ScroIIs).

Bagi sebagian orang, dua peristiwa besar ini juga penemuan-penemuan arkeologis Iain yang berkaitan-, terkadang disikapi sebagai peristiwa biasa yang menghiasi majalah dan koran-koran di Barat (di Indonesia informasi tentang haI ini amatlah jarang ditemukan). Namun jika kita mengikuti perintah Allah dalam al-Qur'an agar kita selalu melihat dan mere­nungkan kejadian di dunia ini, maka dua penemuan itu menjadi hal yang sangat luar biasa, apalagi bagi para pengkaji agama, khususnya bagi mereka yang getol menyuarakan paham pluralisme agama. Sebab dua penemuan tersebut tidaklah berhenti sebatas penemuan arkeologi, namun berlanjut pada kajian-­kajian yang berpengaruh terhadap mainstream kehidupan beragama bagi pemeluk agama tertentu (Kristiani) yang pada gilirannya mempengaruhi hubungan antar agama, khususnya pada kedekatan pemahaman teologis.